Webinar Series KAFEGAMA Juli 2020

(Juli, 2020)
Keluarga Alumni Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (KAFEGAMA) sebagai wadah organisasi kealumnian FEB UGM, berkontribusi menyumbang saran dan pikiran tentang perekonomian, digital keuangan, dan sektor industri riil yaitu pariwisata dalam mendorong percepatan dan pemulihan setelah pandemi berlalu. Hal ini diperlukan agar tercipta langkah gerak yang berkesinambungan dari setiap insan bangsa untuk mempercepat pemulihan perekonomian dan pembangunan nasional, sebagai bentuk The New Normal.

Pada bulan Juli 2020 ini KAFEGAMA telah menyelenggarakan kegiatan yang dikemas dalam Webinar Series dengan mengangkat tema krusial yaitu ;
1. {Rabu, 1 Juli 2020}
Navigating The New Normal 2020 ; Monetary, Fiscal, and Financial Strategy dengan menghadirkan beberapa narasumber terkemuka, diantaranya;
a. Aida S. Budiman
(Asisten Gubernur– Kepala Departemen Kebijakan Ekonomi Moneter Bank Indonesia)
b. Andry Asmoro
(Chief Economist PT Bank Mandiri (Persero) Tbk)
c. Hendri Saparini
(Founder Center Of Reform On Economics Indonesia)

Moderator
M. Edhie Purnawan
(Anggota Badan Supervisi Bank Indonesia)

2. {Senin, 6 Juli 2020}
Shifting Covid-19 Aftermath; Accelerating Digital Finance & Recovery dengan menghadirkan beberapa narasumber terkemuka, diantaranya;
a. Filianingsih Hendarta
(Asisten Gubernur – Kepala Departemen Kebijakan Sistem Pembayaran Bank Indonesia)
b. Winang Budoyo
(Chief Economist PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk)
c. Setyanto Hantoro
(Direktur Utama PT Telekomunikasi Selular)

Moderator
Eddi Danusaputro
(Chief Executive Officer PT Mandiri Capital Indonesia)

3. {Jumat, 17 Juli 2020)
The New Normal on Tourism Industry; Acceleration and Recovery dengan menghadirkan beberapa narasumber terkemuka, diantaranya;
a. Djauhari Oratmangun
(Duta Besar Republik Indonesia Untuk RRC dan Mongolia)
b. Rofikoh Rokhim
(Komisaris Independen PT Bank Rakyat Indonesia)
c. Hariyadi Budi Santoso Sukamdani
(Presiden Direktur PT Hotel Sahid Jaya Internasional Tbk

Moderator
Edy Setijono
(Direktur Utama PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko (Persero)

Kegiatan yang dibuka langsung oleh Ketua Umum KAFEGAMA Bapak Perry Warjiyo, Ph.D yang juga merupakan Gubernur Bank Indonesia ini dihadiri oleh lebih dari 1.000 peserta disetiap series nya.

Kegitan yang dilakukan secara daring melalui aplikasi seminar nasional ini adalah salah satu bentuk dari migunani nya KAFEGAMA untuk memberikan sumbangsih dari Alumni FEB UGM untuk merespon dan mempersiapkan kenormalan baru. Selain itu Webinar Series ini bertujuan untuk menghimpun dana untuk donasi Covid-19 kepada tenaga medis dan masyarakat terdampak.

Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua yang telah berkontribusi pada Webinar Series KAFEGAMA di bulan ini.
Sampai jumpa pada kegiatan KAFEGAMA selanjutnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *